BESTTANGSEL.COM, Tangerang Selatan -Di setiap rumah, kamar mandi bukan hanya sekedar tempat untuk membersihkan badan, namun juga merupakan tempat untuk mendapatkan ketenangan dan menjaga privasi. Tentunya menciptakan sebuah kamar mandi yang nyaman menjadi amat penting.
Kamar mandi merupakan salah satu ruangan penting di rumah yaitu tempat dimana setiap anggota keluarga berbenah diri, dan dipakai berulangkali – misalnya untuk persiapan ke sekolah, berangkat kerja, ataupun sebelum beristirahat tidur pada malam hari. Kamar mandi adalah tempat untuk perawatan diri dan bagi semua anggota keluarga.
Dikarenakan kamar mandi biasanya hanyalah sebuah ruangan yang tidak lebih besar dibandingkan ruangan-ruangan lainnya di rumah, maka dalam pengaturan kamar mandi haruslah efisien, terorganisir, fungsional dan indah, serta perlu dilengkapi dengan tempat penyimpanan yang cukup untuk kebutuhan semua anggota keluarga.
Country Marketing Manager IKEA Indonesia, Eliza Fazia, mengatakan, “Setiap orang tentunya berkeinginan memiliki kamar mandi yang nyaman, rapi dan fungsional. Pelanggan IKEA dapat segera merealisasikan keinginan mereka untuk mendapatkan kelengkapan kamar mandi impiannya dengan memanfaatkan penawaran khusus IKEA untuk rangkaian perabot perlengkapan dan penyimpanan, baik untuk kamar mandi kering ataupun basah, yang semua dapat dimiliki dengan harga terjangkau”, Selasa (2/4).
Waktu untuk diri kita sendiri, yang juga dikenal dengan istilah ‘Me Time’, juga merupakan suatu hal penting yang diperlukan setiap orang, baik saat ini dan seterusnya. Inilah mengapa IKEA menciptakan beragam perlengkapan kamar mandi yang memberi ruang untuk berbagai keperluan, termasuk kiat-kiat cerdas untuk penataan. Dengan demikian, waktu dapat dihemat untuk tidak bersusah payah mencari pasta gigi atau perlengkapan kamar mandi lainnya, dan hal yang lebih penting, yaitu perawatan diri, dapat segera dilakukan.
Manfaatkan Setiap Jengkal di Kamar Mandi
Berdasarkan hasil polling yang dilakukan oleh IKEA Indonesia terhadap lebih dari 1000 konsumen Indonesia, 56% responden menyatakan biasanya menghabiskan waktu sekitar 15 menit di kamar mandi. Dan untuk menambah kenyamanan, responden merasa penting akan adanya kelengkapan peralatan di kamar mandi seperti keset kaki, cermin serta tempat tisue. Mayoritas reponden juga menyatakan kenyamanan kamar mandi menjadi semakin penting dikarenakan anak kecil menyukai bermain di kamar mandi.
Seringkali menjadi ruang terkecil pada rumah, kamar mandi memerlukan penataan yang tepat agar tetap leluasa saat kita ataupun si kecil menyegarkan diri.
Agar lebih leluasa melakukan rutinitas di kamar mandi dengan solusi yang pintar, seri produk kamar mandi IKEA LILLÅNGEN hadir dengan aneka ukuran wastafel, kabinet dan rak terbuka yang dapat dipadankan dengan opsi terbuka atau yang dapat ditutup. Setiap wastafel juga hadir dengan pilihan padanan aksesoris untuk meletakkan berbagai perlengkapan yang dipakai sehari-hari. Dengan seri produk LILLÅNGEN, kamar mandi akan terasa lebih luas dan leluasa.
Penawaran Terbatas
Selama periode 14 Maret 2019 hingga 21 April 2019, IKEA menggelar kampanye ‘Me Time’ yang dapat memberikan inspirasi dan solusi bagi pelanggan yang berkeinginan melengkapi kenyamanan kamar mandinya. IKEA memberikan Penawaran Khusus berupa penyediaan voucher IKEA sejumlah Rp. 250.000 untuk setiap pembelanjaan rangkaian produk kamar mandi IKEA LILLÅNGEN senilai Rp. 2,5 juta dalam satu transaksi. IKEA Voucher ini dapat digunakan untuk berbelanja produk IKEA di hari yang sama atau transaksi berikutnya dan berlaku hingga 26 Mei 2016.
Pelanggan IKEA dapat memanfaatkan penawaran terbatas ini di showroom IKEA dan di area Markethall yang terdapat di toko IKEA Alam Sutera.
“Kami mengajak pelanggan yang ingin memaksimalkan kelengkapan dan kenyamanan kamar mandinya sebagai zona nyaman di rumah, untuk segera memanfaatkan kesempatan program ‘Me Time’ yang sarat dengan penawaran khusus untuk produk-produk pelengkap mandi,” kata Eliza.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.