BESTTANGSEL.COM, Tangerang Selatan – Kota Tangerang Selatan (Tangsel) merupakan salah satu kota yang sudah siap dalam penerapan Program Smart City Nusantara (SCN) yang dirancang PT Telkom.

Program Smart City Nusantara (SCN) dari PT Telkom merupakan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi dalam pembangunan dan pengelolaan kota atau daerah guna meningkatkan kinerja pemerintah daerah.

Dian Rahmawan, Direktur Enterprise & Business Service Telkom mengatakan, bahwa Kota Tangsel sudah termasuk daerah yang dapat mengimplementasikan Smart City serta mendukung agar tercipta kota Broadband di Indonesia.

Pada helatan ini, selain kota Tangsel, ada pula daerah lain yang mendapat penghargaan Smart City seperti Provinsi Sulawesi Selatan, dan Kabupaten Tanah Bumbu.

Penghargaan kepada diberikan kepada 25 pemerintah daerah kota dan kabupaten yang terpilih dalam assessment gerakan munuju 100 Smart City.

Apresiasi yang diserahkan berupa sertifikat dan free layanan Smart City selama satu tahun yang terdiri dari aplikasi informasi wisata, aplikasi e-Pelaporan dan Wifi managed service 10 access point yang di lengkapi dengan managed content wifi.

Airin Rachmi Diany, Wali Kota Tangsel mengatakan rasa terima kasih atas diberikan kesempatan menjadi penyelenggara dan ikut terpilih.

“Saya berterima kasih kepada Telkom yang telah memilih Kota Tangerang Selatan sebagai tuan rumah penyelenggaraan pemberian penghargaan Smart City,” ungkapnya.

Airin mengatakan akan terus mengembangkan konsep Smart City dan pemerintah terus mampu memberikan pelayanan berkelanjutan, efektif serta dapat meningkatkan penanganan dan keamananan.

“Jika di telaah konsep smart city adalah masa depan dari penyelenggaran pemerintahaan khususnya di daerah. Smart city bagi kami adalah sebuah kewajiban dan keharusan bukan lagi sebuah pilihan,” pungkasnya.

 

Asri

Leave a Reply