BESTTANGSEL.COM, TANGERANG- Tahun ini, tren mengoleksi dan merawat tanaman hias kian populer di kalangan kaum urban. Banyaknya waktu yang dihabiskan di rumah saja menjadi salah satu faktor yang membuat hobi tanaman hias kembali populer, apalagi kegiatan bercocok tanam kini semakin mudah diaplikasikan di lahan sempit perkotaan, misalnya saja dengan memanfaatkan halaman rumah.

Merespons tren yang sedang diminati masyarakat, Summarecon Mall Serpong menggelar exhibition tanaman hias bertajuk Urban Garden. Exhibition ini digelar mulai tanggal 19-29 November 2020, di Atrium Circle SMS, dengan diisi oleh  beberapa tenant seperti Tani Hub, Primaflora Vertical, Philomenaplant, serta sederet perajin tanaman hias, dengan jenis tanaman hias dari yang murah hingga super mahal.

Dalam rangkaian acaranya, Urban Garden juga diisi beragam kegiatan menarik dan informatif, seperti Workshop & Share, Urban Farming, Ornamental Plants, Home  Styling, Farm to Table, dan Live Instagram & Photo Contest dengan total hadiah sebesar Rp. 10.000.000.

Urban Garden dapat menjadi ajang bagi para pehobi tanaman hias untuk melihat berbagai jenis tanaman hias, serta belajar bagaimana tips memilih tanaman, berkebun di rumah, dan cara bercocok tanam hidroponik, maupun aquaponik.

Karena masih dalam masa Pandemi covid-19, exhibition ini juga menerapkan protokol kesehatan yang ketat untuk menjaga keamanan dan kenyamanan pengunjung, seperti pengecekan suhu badan, wajib memakai masker (tidak boleh menggunakan masker scuba), menyediakan hand sanitizer  di dalam area exhibition, pengaturan jaga jarak, serta pembayaran non-tunai.

“Urban Garden bertujuan untuk memamerkan tanaman hias dan berbagai produk pertanian. Dengan kembali diminatinya gaya hidup Back to Nature, exhibition ini diharapkan bisa menjadi media informasi dan inspirasi bagi tren  farming & gardening”, ungkap Center Director Summarecon Mall Serpong, Tommy, Jumat (20/11). (**)

Leave a Reply