BESTTANGSEL.COM, BSD CITY- Bulan Ramadhan 1444 H/ 2023 sudah didepan mata, bulan yang dinanti umat muslim dunia untuk melaksanakan ibadah puasa. Selain menjadi momentum pelaksanaan Ibadan, Bulan Ramadhan biasanya dijadikan momen utuk berkumpul bersama keluarga, terutama waktu buka puasa bersama. Tradisi buka puasa bersama biasa dilakukan di tempat makan atau restoran dengan acara dan dekorasi agar momen ini menjadi berkesan.
Sejumlah restoran dan juga hotel mulai mempersiapkan menu khusus bagi para pelanggannya. Mulai dari menu Nusantara hingga mancanegara menjadi pilihan utama untuk menu berbuka puasa. Hotel Santika Premiere ICE-BSD City juga siap memanjakan tamu dengan hidangan terbaik yang dapat mengembalikan energi.
Hotel bintang empat yang berada di kawasan Indonesia Convention Exhibiton (ICE) BSD ini menghadirkan promo untuk berbuka puasa dengan tema “Flavours of Ramadan Iftar Package” dengan spesial menu Nusantara hingga Timur Tengah siap memanjakan lidah penikmat kuliner.
“Menu berbuka puasa tahun ini kami menghadirkan hidangan khas Sunda dan Timur Tengah yang akan tersedia di Mandalika Restauran mulai dari tanggal 23 Maret sampai dengan 22 April 2023 yang dapat di santap dengan konsep All You Can Eat.” kata Michael Pandelaki, Executive Chef Hotel Santika Premiere ICE-BSD City.
Ada berbagai macam menu yang dapat dinikmati pengunjung, mulai dari makanan pembuka dan penutup buffet hingga menu yang disajikan di live cooking station. Beberapa menu yang dihadirkan yaitu soto bandung, empal gepuk, batagor, sate sapi marangi, nasi liwet, pecel ayam, arabian kebab, chicken tandori, kambing guling, nasi kebuli, nasi mandhi, kurma, aneka gorengan, kue, aneka bubur manis, dessert dan rujak buah. Pengunjung juga bisa menikmati live musik religi setiap akhir pekan selama paket buka puasa berlangsung.
“Semua menu yang tersedia dalam paket Flavours of Ramadan dapat dinikmati dengan harga yang sangat terjangkau yaitu Rp249.000 nett/pax. Tak hanya itu, ada pula promo menarik Buy 9 get 1 free yaitu setiap pembelian 9 paket buffet all you can eat pelanggan mendapatkan gratis 1 paket.” ujar Michael.
Sementara itu, Public Relation Hotel Santika Premiere ICE-BSD City, Devy Kurnia menambahkan bahwa ada promo diskon 10% bagi member MYVALUE. Selain diskon 10%, member MYVALUE juga bisa mendapatkan dan menukarkan poinnya. Bagi Anda yang belum menjadi member MYVALUE, cukup mendownload aplikasinya di Google Play atau App Store dan daftar menjadi member, gratis.
“Segera reservasi paket buka puasa Flavours of Ramadan di Hotel Santika Premiere ICE-BSD City dengan cara menghubungi nomor telepon (021) 80634899 atau mengirimkan pesan Whatsapp ke +62 895-3856-44005.” Tutup Devy. (Red/rlls)
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.