BESTTANGSEL.COM, Tangerang Selatan -Menyambut hari natal, ACE Hardware Living Plaza menghadirkan beragam produk bernuansa Natal, dan kebutuhan liburan akhir tahun melalui program Semarak Akhir Tahun.
“Moment Natal tentu banyak hal yang direncanakan, di antaranya pergi ketempat wisata ataupun berkunjung ke rumah sanak saudara. Mendukung itu, ACE salah satunya di Ace Hadware Living Plaza Bintaro, menghadirkan beragam pilihan produk travelling dengan tawaran harga yang kompetitif,” tutur Septin Karneli, Store Manager Ace Hadware Living Plaza Bintaro Tangsel, melalui siaran persnya kepada besttangsel.com, Sabtu (21/12).
Guna menambah kecerian Natal, ACE juga menghadirkan koleksi dekorasi dan aksesoris Natal terlengkap. Selain itu, selama program tersebut pelanggan bisa menikmati beragam penawaran, seperti potongan harga hingga 70% dan harga khusus untuk produk pilihan.
“Semuanya ada mulai dari pohon Festive symhony, christmas memoris, sweet harmony, early winter, moon rise, holly jolly dan masih banyak lagi yang lainnya,” imbuh Septin.
Yang menarik, khusus tahun ini Ace Hardware Living Plaza memberikan suguhan yang berbeda, dengan menghadirkan Santa’s Helpful Station dimana customer bisa mencoba beragam olahan hasil dari produk pilihan Ace seperti Cotton Candy, Pancake, Chocolate Fountain secara gratis .
“Santa akan hadir selama akhir pekar hinggal 25 Des 2019,” tutup Septin. (asri)
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.