Potensi budaya dan pariwisata di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dituangkan dalam sebuah film dokumenter berdurasi 25 menit dan diluncurkan di Studio XXI Living World, Alam Sutera, Kecamatan Serpong Utara. Tayangan dokumenter tersebut di cetak dalam Compact Disk (CD) sebanyak 1.500 keping dan dibagikan kepada tamu undangan yang hadir.
Walikota Tangsel, Airin Rachmi Diany memberikan apresiasi kepada Kantor Kebudayaan dan Pariwisata (Budpar) Tangsel yang telah memiliki gagasan untuk membuat film dokumenter sebagai sarana promosi potensi budaya dan pariwisata.
Dalam tayangan dokumenter tersebut ditampilkan sejumlah titik lokasi budaya seperti Keramat Tajug, Klenteng Bio Tek di Serpong, kesenian Palang Pintu, Barongsai. Selain itu, masyarakat juga ditawarkan banyak pilihan titik lokasi yang menarik. Mulai dari lokasi wisata kuliner yang banyak tersebar di tujuh wilayah kecamatan, hotel berbintang, wisata air, wisata edukasi kebudayaan dan masih banyak lagi.