BESTTANGSEL.COM, Tangerang Selatan – Kesejahteraan masyarakat Papua masih menjadi target dari perjalanan sosial yang dilakukan Lions Club Tang erang selatan Puri siwi (LCTS).
Tak lama setelah giat kedua, LCTS Puri siwi kembali melakukan giat baksos ke-3 di bulan Maret 2018. Pada giat ke-3 tersebut, selain memberi bantuan kepada anak-anak gizi buruk, dan korban malarian, LCTS juga fokus menjalankan misinya memberi bantuan kepada PAUD yang baru dibangun oleh Pastur Juan di pedalaman Papua di Kampung Pirimapun.
Nita Siregar Wiethoff, Presiden Lions Club Puri Siwi Tangsel, mengatakan bahwa bantuan ketiga kali ini, selain berupa makanan, LCTS juga memberikan perlengkapan sekolah, mulai dari seragam, buku, crayon hingga alat musik.
“Kami juga memberi bantuan uang tunai untuk perbaikan jembatan menuju kelas. Ada juga bantuan dari Kementerian Sosial juga berupa perlengkapan sekolah, juga bantuan dari Inako, dan lain sebagainya,” ungkap Nita.
Menurut Nita ini merupakan bantuan awal untuk pembangunan sekolah untuk anak usia dini atau Paud.
“Selain itu kami juga melakukan survey di antaranya ke distrik Fayit dalam rangka rencana pembuatan rumah singgah untuk anak anak Papua. Di rumah singgah tersebut, nantinya orang tua bisa menitipkan anak anaknya sewaktu mereka sibuk bekerja. Untuk itu, kami masih akan melakukan penggalangan dana lagi untuk pembangunan Paud di semua Distrik di Papua,” pungkas Nita.
“Bagi masyarakat yang ingin ikut membantu bisa melakukan kontak dengan LCTS melalui email purisiwi@gmail.com, dan memberikan bantuan dana ke Rekening Bank Mandiri 164 000 133 9722 Lions Club Tangerang Selatan Puri Siwi. Mudah mudahan rumah singgah ini dapat terwujud tentunya dengan bantuan berbagai pihak termasuk Pemerintah,” harap Nita.
Asri
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.